Magelang, adalah kota yang mempunya banyak keindahan, dan di kota ini ada satu tempat yang dijadikan sebagai destinasi objek wisata oleh para warga lokal dan bahkan turis juga loh.
Apasi objek wisata yang terkenal di magelang itu? Yaitu Candi Borobudur.
Candi borobudur ini adalah peninggalan bersejarah dan mulai berdiri sejak abad ke-9.
Candi borobudur yang terletak di magelang jawa tengah ini adalah candi yang terbesar di dunia.
Candi ini dibangun untuk menjadi tempat ibadah umat buddha, dan juga sebagai monumen keyakinan mereka.
Candi ini mempunyai struktur yang unik, terdiri dari sembilan tingkat atau teras dengan stupa besar dipuncaknya.
Dipercayai bahwa candi ini memiliki sejarah, dan cerita tersendiri, candi ini juga masuk dalam 7 nominasi peninggalan bersejarah.
Candi ini berdekatan dengan dua candi lainnya yaitu candi pawon dan candi mendut.
Candi ini dibangun oleh raja yang bernama raja samaratungga dari dinasti syailendra. Tujuan dibangunnya candi ini adalah sebagai wujud untuk memuliakan raja-raja syailendra (775-850 M) Yang dipercaya sudah bersatu kembali dengan dewa yang merupakan asalnya.
Setiap inci dari bangunan ini memiliki arti yang berbeda-beda, Stupa (gundukan peringatan buddha yang biasanya berisi relik suci), gunung candi (berdasarkan gunung meru dalam mitologi hindu), dan mandala (simbol mistik buddha tentang alam semesta, dan lingkaran surga).
Candi borobudur memiliki nama lain dalam bahasa sansekerta yaitu, Bhumi Sambhara Bhudhara, yang artinya, Bukit himpunan kebijakan sepuluh tingkatan boddhisattwa.
Nah ada aturan-aturan yang kamu harus ketahui sebelum kamu pergi berlibur ke candi borobudur, untuk masuk ke dalam candi borobudur kamu harus memakai pakain yang sopan, karena untuk masuk ke candi yang satu ini tidak diperbolehkanmenggunakan celana pendek, bahkan saat masuk kita juga harus menggunakan sarung tangan.
Larangan didalam candi borobudur:
- Dilarang mencoret batu.
- Dilarang duduk/ menanjat ke atas
- Berlarian
- Berisik, atau membuat keributan
- Dilarang membuang sampah sembarangan
- Tidak boleh merokok
Karena tempat ini adalah tempat ibadah maka kita juga harus berpakaian yang sopan dan menghormati candi yang satu ini sebab ini adalah tempat ibadah terbesar bagi kaum buddha.